The No.1 WEB development in Indonesia. AsiaQuest Indonesia will share news, events, and blog of WEB utilization in Indonesia. We post in English, Indonesia, and Japan.
Aplikasi mobile LinkAja merupakan aplikasi mobile e-wallet yang merupakan gabungan dari beberapa bank milik negara (Himbara) dan beberapa perusahaan BUMN lainnya. Sehingga, secara tidak langsung memang LinkAja merupakan produk pemerintah.
Sebagai aplikasi mobile penyedia e-wallet, LinkAja kini merambah bisnis baru, yakni dengan menghadirkan pinjaman online. Pinjaman online dewasa ini menjadi primadona bagi kalangan masyarakat yang membutuhkan pinjaman dana cepat tanpa agunan (jaminan).
Aplikasi Mobile LinkAja bisa diunduh secara gratis di PlayStore (android) dan di AppStore (iOS). Setelah mengunduh aplikasi, pastikan untuk melakukan registrasi dengan mengikuti petunjuk di aplikasi.
Untuk anda yang ingin mengajukan pinjaman online melalui aplikasi mobile LinkAja, caranya mudah, cepat, dan aman. Jangan lupa siapkan KTP sebagai syarat pengajuan pinjaman. Anda tidak perlu menyiapkan jaminan apapun.
Pinjaman online melalui LinkAja tersebut merupakan hasil kerjasama dengan empat pihak penyedia pinjaman online yakni Mandiri Utama Finance, UKU, Pegadaian, dan Kredit Pintar. Meskipun pinjaman online sejatinya tanpa pinjaman, tapi ini tidak berlaku kalau Anda memilih pinjaman dari Pegadaian. Pinjaman dari Pegadaian membutuhkan agunan/jaminan.
Salah satu cara untuk mengetahui keamanan aplikasi mobile pemberi pinjol adalah apakah aplikasi mobile tersebut terdaftar dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Kalau tidak, maka sebaiknya Anda mundur teratur daripada Anda merugi di belakang.
LinkAja adalah aplikasi mobile penyedia e-wallet dan kini penyedia pinjol yang aman dan bisa dipercaya karena telah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Pastikan diri Anda mampu untuk melunasi pinjaman online ya. Jangan berhutang dengan ceroboh karena bisa membuat Anda rugi berlipat di kemudian hari.
Referensi:
gridmotor.motorplus-online.com
Photo by Jizhidexiaohailang on Unsplash
Event
Calendar
Mar
12
2020
Apr
15
2020
Back To Top