AsiaQuest Indonesia
AsiaQuest Indonesia AsiaQuest Indonesia

Berita / Blog

The No.1 WEB development in Indonesia. AsiaQuest Indonesia will share news, events, and blog of WEB utilization in Indonesia. We post in English, Indonesia, and Japan.

News13 Jan 2022

Kegunaan Omnichannel Bagi Bisnis Ritel

Omnichannel adalah salah satu strategi marketing yang saat ini sedang banyak dibicarakan. Omnichannel merujuk pada saluran (channel) komunikasi universal, ia menggabungkan beragam saluran komunikasi ke dalam satu bentuk antarmuka. Beragam saluran komunikasi yang dijadikan satu dalam satu bentuk antarmuka ini memudahkan perusahaan dalam berinteraksi dengan pelanggan.

Memahami Omnichannel

Jika Anda memerhatikan, sekarang ini ada banyak platform online yang tersedia untuk keperluan promosi produk atau meningkatkan visibilitas brand. Platform online yang tersedia tersebut misalnya Instagram, Facebook, Twitter, Website, YouTube, dsb.

Setiap perusahaan yang ingin menjangkau lebih besar target audience, bisa menggunakan salah satu platform tersebut, atau malah menggunakan beberapa platform sekaligus. Masing-masing platform menyesuaikan dengan target audience, misalnya Instagram yang cocok untuk generasi muda, Facebook yang menjangkau semua kalangan, Linkedin untuk kalangan profesional, website untuk target user yang lebih luas lagi, dan sebagainya.

Bisnis Ritel

Bisnis ritel artinya bisnis yang langsung berhubungan dengan pelanggan. Bisnis ritel misalnya supermarket, minimarket, warung kelontong. Seringkali bisnis ritel juga disebut sebagai bisnis eceran.

Nah saat ini banyak bisnis ritel yang memanfaatkan berbagai macam channel untuk promosi, termasuk secara online menggunakan sosial media dan website. Peritel besar bisa jadi menggunakan omnichannel agar bisa menjangkau lebih banyak konsumen.

Strategi Omnichannel

Strategi omnichannel ini akan mengintegrasikan berbagai channel penjualan baik online maupun offline ke dalam satu bentuk antarmuka agar lebih terpusat. Melalui strategi omnichannel, pemilik bisnis bisa memeriksa stok barang, memeriksa total penjualan, dan melakukan analisis.

Terpusat

Oleh karena sudah terpusat di satu antarmuka, pengusaha tidak perlu lagi memeriksa satu per satu platform/channel penjualan yang digunakan. Bayangkan betapa repotnya kalau harus memeriksa stok barang di masing-masing channel secara terpisah, tentu akan memakan banyak waktu.

Kemudian, urusan mengumpulkan data-data penjualan dari beragam channel yang ada juga menjadi mudah dengan adanya omnichannel. Kalau data penjualan dari berbagai channel bisa terkumpul dengan mudah dan cepat, tentu akan mempercepat proses analisis.

Pengusaha bisa melihat di channel penjualan mana produknya kuat, dan dimana ia lemah. Kemudian, pengusaha bisa mempelajari karakteristik pelanggan dan tingkah lakunya. Informasi ini berguna agar pengusaha bisa merumuskan strategi penjualan yang lebih spesifik agar bisa menjual lebih banyak produk.

Pengalaman belanja yang lebih baik ke pelanggan

Saat ini banyak anak muda yang mengakses platform Instagram. Bayangkan kalau Anda bisa mendapatkan pelanggan dari Instagram? Tentu akan lebih baik. Di sini, Anda bisa mem-posting produk jualan di Instagram, lantas viewer Instagram Anda yang tertarik dengan foto produk Anda di Instagram bisa langsung menuju toko dimana ia bisa melakukan pembelian hanya dengan sekali klik.

Instagram kini mengakomodasi kebutuhan tersebut melalui fitur Shop.

Meningkatkan Brand Awareness

Selain bermanfaat bagi toko online, omnichannel juga bisa berguna untuk toko offline. Omnichannel bisa meningkatkan brand awareness sehingga brand bisa turut mempromosikan brand mereka secara lebih luas lagi.

Ketika nama brand Anda sudah meningkat, tentu toko offline Anda juga akan kebanjiran pengunjung.

Itu dia sedikit ulasan mengenai kegunaan omnichannel bagi bisnis ritel. Apakah Anda tertarik juga menerapkan strategi omnichannel ini ke bisnis Anda? Tak hanya bisnis ritel, perbankan di Indonesia pun dikenal juga menerapkan strategi omnichannel agar bisa lebih baik dalam melayani nasabah mereka. Contoh bank di Indonesia yang menerapkan omnichannel adalah Bank BNI.

Jangan pendam ide-ide brilian Anda, konsultasikan ide Anda ke kami dan kami akan membantu Anda untuk lebih mantap melangkah ke bisnis online. Hubungi AsiaQuest Indonesia sekarang untuk konsultasi lebih detail mengenai layanan kami.

Referensi: accurate.id
People vector created by pch.vector – www.freepik.com

omichannel
DX News
Tags
Load More

Event
Calendar

Jun
19
2023

AQI Hackathon 2023
Kamu adalah inovator muda yang penuh semangat dan ingin membuat…

Back To Top